Perhutani Bersama Stakeholder dan DPRD Lumajang Lakukan Reboisasi Jaga Kelestarian Hutan

Detiknews.id Probolinggo – Untuk menjaga kelestarian hutan dan sumber mata air dalam kawasan hutan, Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Probolinggo Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH) PronojiwoResor Pemangkuan Hutan (RPH) Sumberrowo bersama Stakeholder melakukan penanaman pohon di kawasan hutan petak 6B Hutan Lindung (HL), tidak kurang 250 bibit buah-buahan seperti Durian, Bendo, Petai, Nangka dan Sawo telah ditanam di Dusun Jago, Desa Taman Ayu Kecamatan Pronojiwo, Kabupaten Lumajang pada Senin (17/07).

Dalam kegiatan tersebut dihadiri Asisten Perhutani (Asper) BKPH Pronojiwo Wageanto beserta jajarannya, Sugianto, SH, MH Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) komisi D fraksi Persatuan Kebangkitan Bangsa (PKB) Kabupaten Lumajang, Amiruddin Cabang Dinas Kehutanan (CDK) Lumajang, segenap jajaran Forkopimcam Pronojiwo, segenap Bantuan Serdadu (Banser) Kecamatan Pronojiwo, segenap Kuliah Kerja Nyata (KKN) Mahasiswa Universitas Gajah Mada (UGM) Fakutas Kehutanan Jurusan Umum Ilmu Kehutanan dan segenap Pecinta Lingkungan Kecamatan Pronojiwo.

Administratur Perhutani Probolinggo melalui Wageanto Asper BKPH Pronojiwo menyampaikan apresiasinya kepada komunitas pencinta lingkungan dan semua pihaknya yang telah peduli dengan kelestarian mata air, melalui tindakan nyata melakukan penanaman bersama Perhutani.

“Manfaat hutan untuk lingkungan sehat guna kelangsungan hidup manusia sangat besar, dimana air dan oksigen adalah faktor utama mata rantai kehidupan, dan kelestariannya menjadi tanggung jawab kita bersama,” ujar Wage.

Sementara itu, Anggota DPRD Komisi D Fraksi PKB Kabupaten Lumajang Sugianto, menyampaikan dukungannya kepada semua komunitas pecinta lingkungan yang telah melakukan kegiatan positif, menjaga kelestarian hutan, merawat lingkungan dan berharap kegiatan semacam ini terus dilakukan secara rutin dan berkesinambungan,” ucapnya.(D1)

Komentar

Berita Terkait