Wagub Jatim Resmikan Griya Anak Lions Club Surabaya Patria di Anniversary Ke-40

Detiknews.id Surabaya – Griya Anak Patria yang berlokasi di Jalan Sememi Jaya Selatan Kecamatan Benowo Surabaya Jawa Timur. Kehadiran Wakil Gubernur Emil Dardak disambut baik oleh President Lions Club Surabaya Patria Lion Marshellino Jacky Leang, dalam rangka kegiatan Grand Opening Griya Anak. Sebagai bentuk kepedulian Lions Club Patria kepada anak-anak untuk menciptakan generasi bangsa yang cerdas, sehat dan berkualitas.

Wakil Gubernur Jatim Emil Dardak menuturkan, selamat atas anniversary dan peresmian Griya Anak Patria, semoga pandemi Covid-19 segera berlalu dan vaksinasi di Jatim berjalan lancar. Kita wajib syukuri semua ini anugerah, Lions Club Patria ini wujud dari sinergi.

“Pemprov Jatim selalu mendukung program untuk anak. Mari kita menjadi keluarga bagi mereka. Yang tidak kalah penting, orang tua yang sibuk bekerja bisa fokus bekerja untuk anak-anaknya. Kalau anak berbakat, di bidang seni rupa, maka disalurkan pada tempatnya. Isinya kontennya akan dikawal dan bimbingan oleh para Lions Patria yang berkualitas,” tuturnya.

Pemotongan tumpeng / M9

Menurut Emil, Griya Anak Patria ini tempat penitipan anak dengan kualitas yang baik, dibangun dengan dedikasi. Bersih, higienis dan layak untuk tumbuh kembang anak. Untuk ekosistem yang terbaik bagi anak Indonesia, hari ini resmi dibuka.

“Harapannya, ini menjadi referensi dan menginspirasi banyak institusi untuk membangun tempat serupa seperti ini.
The future of our country, the Future of any country. Masa depan suatu negara tergantung kepada anak-anaknya. Kalau dia berbakat, di bidang seni rupa,” paparnya.

Para Lions Club Surabaya Patria yang hadir di Anniversary dan Grand opening Griya Anak Patria / M9

Ditempat yang sama President Lions Club Surabaya Patria Lion Marshellino Jacky Leang menjelaskan, hari ini kita launching Project Griya anak Patria. Ini adalah project tempat penitipan anak yang kami bangun dengan harapan bisa membantu orang tua yang bekerja.

“Mereka dapat menitipkan anaknya di sini, tidak perlu khawatir anaknya di rumah Griya. Harapannya, orang tua bisa bekerja dengan tenang, dapat mendapat penghasilan yang baik dan dapat lebih sejahtera lagi,” tuturnya. Sabtu (27/02/2021)

Dr Adi Pramono PO Project Officer Lions Club Surabaya Patria memaparkan,
Griya Patria punya Lion Patria dimana lahannya adalah sumbangan dari Lion Willy. Anggota juga member lain Lion Patria kemudian didirikan dengan ide Lions Charlie kerjasama Lions Yudi maka jadilah Griya Anak Patria.

“Griya Anak Patria, melakukan pelatihan untuk anak. Pendidikan anak-anak itu yang paling fundamental. Selain itu, keterampilan tertentu,” jelasnya.

Lanjut Adi, selain itu ada pengobatan gratis di sini secara periodik. Tentu akan menjalankan standar tertentu untuk memantau perkembangan fisik, psikis maupun kehidupan sosial dari anak. Kita punya standar, memberikan intervensi tertentu untuk anak-anak tersebut supaya mereka tetap bisa tumbuh berkembang dengan optimal.

“Harapannya, bisa meningkatkan mutu atau kualitas keluarga masyarakat sekitar sini dan membantu anak-anak memungkinkan anak-anak untuk bertumbuh lebih baik lagi dan menjadi pemimpin minimal memimpin dirinya sendiri,” pungkasnya. (M9)

Komentar

Berita Terkait