Zenea Lukis Tunik dan Outer Desain Nita Erlina, Hadir di Persana Annual Show 2023

Detiknews.id Surabaya – Zenea Lukis menciptakan kain polos menjadi outfit bermotif ornamen lukisan yang mewah dan menawan. Desainer asal Lumajang yang tergabung dalam Persana (Perkumpulan Pengusaha Busana) Jawa Timur, Nita Erlina mengangkat budaya Indonesia dituangkan pada lukisan di busana, dipamerkan di Grand City Convex Surabaya.

Persana Annual Show 2023 menghadirkan Zenea Lukis dengan mendesain tunik dan outer dari bahan organza dan linen. Sifat organza yang halus, ringan, transparan, kaku dan mengkilap menjadikan tunik tampil mewah dan menawan.

Desainer Nita Erlina owner dari Busana Zenea Lukis, menuturkan, ornamen lukisan terlebih dahulu di sketsa pada kain atau baju yang masih polos, kemudian diwarnai dengan menggunakan cat tekstil premium oleh pelukis Zenea.

“Hasilnya, tampilan outfit yang sebelumnya polos menjadi lebih cantik, elegan dan berkelas dengan goresan lukisan nuansa alam Indonesia berupa bunga, dedaunan, sampai keindahan mancanegara,” ungkapnya.

Menurutnya, bahan kain yang kami gunakan bisa dari jenis apapun, misalnya organza, linen, katun, jeans, batik, tenun dan sebagainya.

“Dengan tambahan omamen lukisan pada tunik tersebut, sangat cocok dipakai pesta dan acara formal. Berlawanan dengan organza, sifat linen tebal tapi tidak kaku, dan nyaman dipakai,” ungkapnya.

Ornamen lukis pada tunik linen membuat tampilan menjadi beda, casual namun tetap anggun dan mempesona. Outfit lukis tampil makin sempurna apabila dilengkapi dengan tas lukis motif flora dan fauna by Zenea Lukis. (M9)

Komentar

Berita Terkait