Louvrea Sponsorship di Ajang Miss dan Mister Teenager National

Louvrea

Detiknews.id Surabaya – Louvrea MOU sebagai sponsorship dalam acara Surabaya International Fashion Festival (SIFF) pemilihan Miss dan Mister Teenager National. Dihadiri langsung oleh Owner Louvrea Deny Suksesti, S.H, M.Kn didampingi Brand Ambasador Louvrea Mahmoud AL Ghaul dari Gaza Palestina.

SIFF ajang pemilihan Miss dan Mister Teenager National / M9

Louvrea menghadirkan produk unggulan yang di tampilkan di fashion show. Yaitu, Parfume, Skincare, Lipcollours dan Decorative. Louvrea sebagai mitra bisnis dari PT. Ekstra Sukses Tama Internasional, yang menggelar Miss Teenager dan Mister Teenager Universe 2024. Karantina yang berlangsung pada, 29 Oktober 2024, hingga 31 Oktober mendatang.

Owner Louvrea Deny Suksesti, S.H, M.Kn menuturkan, SIFF resmi dimulai dengan gelaran Fashion Show dan Press Conference yang berlangsung di FairwayNine Surabaya, Jawa Timur.

“Louvrea sebagai sponsorship dan para pemenang internasional seperti Anastasia De Bantel 1st RU Miss Teenager Universe 2024 France, Lloyd Figueras, Mister Teenager Universe 2024 Filipina, dan Anais De Bantel, Miss Teenager Universe Europe 2024 Monaco,” jelasnya.

Owner Louvrea Deny Suksesti, S.H, M.Kn / M9

Menurunya, Louvrea bangga dipilih menjadi mitra bisnis PT. Ekstra Sukses Tama Internasional. Melalui SIFF 2024, dunia fashion bisa mengenal Louvrea lebih luas.

“Kami berharap dengan hadirnya Louvrea, bisa menjadi ajang bergengsi yang membawa pengaruh positif bagi industri fashion dan kota Surabaya,” ungkapnya.

Lanjutnya, Surabaya menjadi pusat perhatian dalam peringatan 10 tahun Mister Teen Indonesia dan edisi ke 4 Miss Teenager Indonesia serta akan dibukanya SIFF, menjembatani para UMKM dan juga para desainer lokal tanah air untuk mendunia.

“Kami ingin mendukung para desainer Jawa Timur yang tentunya sangat kreatif. Oleh karena itu, kami ingin membuat platform kedepannya menjadi platform internasional untuk para Desainer yang karyanya melenggang di industri internasional,” pungkasnya.

SIFF 2024, berfokus pada desainer lokal tetapi juga melibatkan sekitar 80 desainer dari Filipina dan negara-negara ASEAN lainnya. Selain itu, dukungan dari berbagai sekolah fashion yang menawarkan beasiswa akan membantu pengembangan bakat-bakat lokal. Sehingga seiring waktu Louvrea akan semakin menjangkau industri bisnis International. (M9)

Komentar

Berita Terkait