Detiknews. Id-Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Melawi, Kalimantan Barat (Kalbar), lagi -lagi ambil bagian di tengah-tengah pandemi COVID-19. Pengurus partai ini membagikan paket sembako untuk warga kurang mampu,Rabu (20/05/2020).
Pembagian sembako ini dipimpin langsung Ketua DPC PDI Perjuangan Melawi, Kluisen. Bantuan diserahkan kepada warga melalui masing-masing Pengurus Anak Cabang (PAC) PDI Perjuangan di Sebelas kecamatan.
“Kami serahkan langsung ke PAC, karena yang lebih mengatahui data penerima sesuai kriteria adalah PAC,” kata Kluisen
Kluisen kembali menyampaikan, pembagian sembako dilakukan, dimulai dari kecamatan Nanga Pinoh. Paket sembako yang dibagikan sebanyak 650 paket sesuai data masing-masing PAC.” ungkap Kluisen.
Sekretaris DPC PDIP Melawi, Indra Fahrudi, menambahkan, hari ini DPC PDI Perjuangan Melawi, kembali menyalurkan bantuan Gotong-royong untuk kemanusiaan bagi masyarakat yang berhak menerimanya akibat terkena dampak Covid -19.
“Bantuan sembako yang dibagikan merupakan hasil gotong- royong DPD PDI Perjuangan Kalbar dan Fraksi PDIP Perjuangan DPRD Melawi dan didistribusikan di seluruh PAC PDI Perjuangan.” Semoga bantuan ini bisa mengurangi beban masyarakat yang terkena dampak Covid- 19,”ungkapnya (010)
Komentar