Kabupaten Tangerang,DetikNews.id-Warga Cibelut Desa Cibogo Kecamatan Cisauk Kabupaten Tangerang kembali mengeluh soal pembangunan apartemen Serpong Garden,selain kerap banjir saat turun hujan juga soal suara bising yang sempat membuat kaget anaknya yang baru berumur tiga bulan.
- Nurhayati (39)warga cibelut yang rumahnya hanya berjarak kurang lebih lima meter dari pembangunan apartemen Serpong Garden kembali mengeluh ,sudah lebih dari tahun ia menderita lantaran dampak pembangunan Apartemen Serpong Garden.
saat musim penghujan halaman rumahnya kerap digenangi air walaupun ada pompa penyedot banjir yang disediakan oleh pihak apartemen,ditambah lagi suara bising yang semakin keras terdengar lantaran pembangunan semakin mendekati rumahnya .
“sebenarnya saya bosan ngeluh, apa lagi ini sudah yang kesekian kali nya (malah tahun lalu saya pernah berkirim surat ke bupati tapi belum ada penyelesaian,” kata nur,saat ditemui di rumahnya pada ,selasa (27/10/2020).
Di tambah lagi saat ini dia memiliki anak balita yang baru berumur tiga bulan,terkadang Nur dan anaknya tidak bisa tidur karena sering terkaget mendengar suara keras.
“pernah ada suara Keras seperti benda jatuh ,sampai anak saya kaget ketakutan matanya melotot dan nangis terus. saya sempat marahi pegawai yang bekerja di sana,”
Nur sempat akan pindah dari rumahnya karena tidak tahan dengan kondisi yang ada ,seolah keluhannya tidak di gubris sama sekali oleh pihak apartemen serpong garden.
” minggu lalu saya coba mencari kontrakan untuk pindah sementara kasian anak saya ,saya hawatir kenapa-napa dengan anak saya,” terang Nur ber kaca-kaca.
Nur berharap para pejabat terkait atau pemilik apartemen agar bisa melihat dan merasakan langsung supaya mereka paham dengan kondisi yang terjadi .
“saya sangat berharap para pejabat bisa datang bila perlu Pa Bupati dan pemilik apartemen nginep di rumah saya, semalam aja dah biar merasakan langsung apa yang saya rasakan,” ujar ibu tiga anak tersebut,Kesal.
Kondisi serupa juga di alami oleh Rika (28) tetanga Nur yang juga memiliki balita berumur 4 bulan.
“ia pa berisik ,saya sama anak saya ga bisa tidur kadang kaget kagetan,mending kalau dapet duit mah,” kata Rika.(nr/yu)
Komentar