Kapolres Gresik dan Forkopimda Gelar Vaksinasi Pelajar di HUT TNI Ke-76

Detiknews.id Gresik – HUT TNI Ke 76, Kapolres Gresik AKBP Mochamad Nur Azis, SH, SIK, MSi bersama Forkopimda menggelar serbuan Vaksinasi Pelajar. Ini dalam rangka mendukung pemerintah dengan percepatan Herd Immunity memenuhi target 70 persen dari jumlah penduduk. Kali ini, sebanyak 800 dosis disuntikkan kepada pelajar di SMP Negeri 04 Gresik.

Kapolres Gresik AKBP Mochamad Nur Azis, SH, SIK, MSi bersama Dandim 0817 LETKOL Inf Taufik Ismail, S, Sos, M.I.Pol dan Forkopimda Kabupaten Gresik juga Forkopimcam ikut memantau jalannya vaksinasi.

“Di sini targetnya 800 dosis disuntikkan ke pelajar. Sementara untuk target keseluruhan, di Kabupaten Gresik per hari target sebanyak 10.000 dosis untuk masyarakat umum,” kata Kapolres.

Namun demikian, Lulusan Akpol Tahun 2002 mewanti-wanti agar tidak abai protokol kesehatan demi menularnya virus covid 19.

“Salah satu cara untuk mencegah penyebaran Covid-19. Yakni dengan perluasan vaksinasi juga penegakan protokol kesehatan. Utamanya mencegah penyebaran virus,” pungkasnya. (M9)

Komentar

Berita Terkait