Kemenkeu Mengajar, Peringati HORI ke-77 dan Hari Anti Korupsi Sedunia

Detiknews.id Surabaya – Kemenkeu Mengajar, sebuah kegiatan mengajar selama satu hari di sekolah, telah memasuki tahun ke-8. Kegiatan ini merupakan rangkaian kegiatan untuk memperingati Hari Oeang RI ke-77 dan Hari Antikorupsi Sedunia Tahun 2023.


info

DetikNews.ID



lanjut baca berita


Kemenkeu Mengajar (KM) diselenggarakan tanpa membebankan pembiayaan pada APBN dan diikuti oleh ASN Kementerian Keuangan secara sukarela. Puncak kegiatan yang dilaksanakan Senin, 23 Oktober 2023 ini diikuti lebih dari 100.000 siswa, Tahun ini sebanyak 6.800 lebih Pegawai Kementerian Keuangan akan mendukung Kemenkeu Mengajar 8 menjadi relawan secara luring di 300 sekolah pada jenjang pendidikan SD, SMP, SMA sederajat termasuk Sekolah Luar Biasa (SLB) yang tersebar di 37 Provinsi, 35 Kota, dan 57 Kabupaten di Indonesia serta 6 Sekolah Indonesia Luar Negeri (SILN) di 4 negara (Singapura, Malaysia, Thailand, dan Jepang).

Baca Juga
Kanwil DJP Jatim I Serahkan Tersangka Pidana Pajak ke Kejari Surabaya

Surabaya menjadi salah satu kota yang rutin menyelenggarakan KM setiap tahun karena besarnya animo relawan dari berbagai kota di Indonesia untuk bergabung. Tercatat KM8 Surabaya menerima pendaftaran beberapa relawan dari luar Jawa di antaranya Makasar, Manado, Tenggarong, Batu Licin, Mataram, Denpasar, Kupang dan Bitung.

Tahun ini KM8 Surabaya melibatkan 10 sekolah kolaborator yaitu SDN Ketabang, SDIT At Taqwa, SD Al hikmah, SD Al Falah, SMPN 1 Surabaya, SMAN 4 Surabaya, SMAN 9 Surabaya, SMA Muhammadiyah 1 Surabaya, SMA intan permata hati dan SMALB B Tunarungu karya mulia.

Beberapa relawan menyatakan baru pertama kali mengikuti kegiatan ini. Rizal yang berdinas sebuah Kantor Pelayanan Bea Cukai Atambua mengatakan, “Kegiatan ini menjadi alternatif yang menyenangkan di sela kepadatan pekerjaan. Rasanya menyenangkan dan menghibur mengajar anak-anak ini.”

Baca Juga
Kanwil DJP Jatim I Resmi Kukuhkan 272 Relawan Pajak Surabaya

Komentar

Berita Terkait