Apel Gabungan TNI-Polri Bersama Sinar Mas Land Peduli Kemanusiaan

Detiknews.id.Tangerang – Apel gabungan dalam rangka kegiatan bakti sosial TNI – Polri bersama Sinarmas Land Peduli Kemanusiaan di Halaman Polsek Cisauk Jalan Raya Lapan Cisauk Desa Cibogo Kecamatan Cisauk Kabupaten Tangerang.Sabtu (11/04/2020)

Apel dipimpin oleh Kapolres Tangerang Selatan AKBP Iman Setiawan peserta apel sebanyak  43 personil 

Hadir dalam Apel Wakapolres Tangerang Selatan Kompol S. Luckito ,Kasat Sabhara Polres Tangerang Selatan AKP II Sutasman,  Kasat Binmas Polres Tangerang Selatan Akp. Enung Holis ,Camat Cisauk / Ketua Gugus Covid 19 Kec. Cisauk Fahrul Rozi, Danramil Legok Kapten Kav. M. Bakir , Kapolsek Cisauk AKP Rolando V.A Hutajulu,Kepala Puskesmas Kecamatan Cisauk dr. LIA , Kepala Desa Cibogo Bpk. Abdus Somad , Kepala Desa Suradita Bpk. M. Nurfahmi , Kepala Desa Dangdang Bpk. Supena ,Kepala Departemen Security BSD Johanes Bari ,Ketua KSK Cisauk Bpk. Dodik

Dalam sambutannya Kapolres Tangerang Selatan Akbp. Iman Setiawan mengucapkan Terima kasih atas kehadiran personil TNI, Brimob Polda Metro Jaya, Kecamatan Cisauk, Tim Gugus Covid 19 , dan semua unsur masyarakat yang telah hadir.

“Kita telah melihat perkembangan penyebaran Covid – 19 dengan bertambahnya masyarakat yang terpapar covid – 19 dengan jumlah kurang lebih 3000 orang se indonesia. Dimana  dalam penangannya kita butuh kehadiran pemerintah. Dengan adanya kesiapan kita ini pastikan kepada masyarakat untuk tetap tenang tidak panik dan mengikuti apa yang menjadi anjuran – anjuran pemerintah”.jelas Kapolres

“Kurang lebih 1 bulan kita menganjurkan masyarakat untuk menjaga kebersihan, melakukan aktivitas di luar rumah tentu hal-hal yang tidak mengenakkan ada pembatasan -pembatasan kegiatan masyarakat yang biasanya menjadi rutinitas masyarakat tentu tidak nyaman masyarakat tersebut, oleh karenanya dalam kegiatan seperti ini satu momentum juga untuk kemudian kita menyentuh masyarakat dalam memberi bantuan sosial bantuan, keuangan, sekaligus memberikan edukasi kepada masyarakat bahwa ini adalah virus di mana virus itu tidak kelihatan, kapan saja kita tidak tahu berbeda dengan kita menghadapi ancaman dari sekelompok orang atau menghadapi ancaman dari musuh yang nyata, berbeda ini virus yang tidak kelihatan penyebarannya Bagaimana cara yang paling tangguh, paling bagus, paling cepat adalah tetap berada dirumah tidak melakukan aktivitas – aktivitas di luar rumah, menggunakan masker, cuci tangan itu yang paling ampuh, pada saat berkomunikasi dengan masyarakat itu harus dijelaskan itu”.tambahnya

Harus dipahami sehingga masyarakat kita memahami kalau tidak memahami maka masyarakat kita tidak akan patuh, apabila seseorang sampai terkontaminasi oleh virus 19 maka berbahaya karena akan menyebar pertama kali kepada keluarga, selanjutnya satu keluarga akan menyebar ke tetangga dan akan menyebarkan lebih luas lagi ke dalam 1 daerah.  Karenanya saat ini rekan-rekan kita bekerja dengan kesungguhan hati untuk menjaga masyarakat, untuk menjaga dan melindungi masyarakat sehingga bisa terhindar dari covid 19, sekaligus rekan-rekan juga menjaga dirinya, menjaga keluarganya melaksanakan anjuran pemerintah sehingga semuanya cepat berlalu kita bisa melakukan aktivitas seperti biasa kita bisa melaksanakan kegiatan-kegiatan lain dan Indonesia ini akan lebih baik yang bisa saya sampaikan Sekali lagi saya pulang dari Kecamatan dan masyarakat yang terlibat aktif dalam kegiatan-kegiatan seperti ini semoga Allah Subhanahu Wa Ta’ala Tuhan Yang Maha Esa selalu melindungi kita ,selalu memberikan kesehatan seperti ini kita dan keluarga kita pertama salahkah kita terhindar dari wabah Covid 19.tutup Kapolres

Penyerahan sembako oleh Kapolres Tangerang Selatan AKBP Iman secara simbolis kepada perwakilan warga masyarakat yang membutuhkan, adapun jumlah sembako yang disediakan sebanyak 250 paket di lanjutkan dengan Pelepasan para  Bhabinkambtibmas dan Babinsa dalam rangka pendistribusian sembako ke wilayah hukum Polsek Cisauk yang diperuntukan bagi masyarakat yang tidak mampu.(nur) 

Komentar

Berita Terkait