Detiknews.id Sidoarjo – Kepala Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Surabaya dijabat oleh Ramdhani A.Md.Im, S.H, M.Si, resmi menggantikan Chicco Ahmad Muttaqin A.Md.Im., S.Sos., MA yang di percaya menjabat sebagai Direktur Sistem dan Informasi Keimigrasian.
Serah Terima Jabatan (Sertijab) digelar berada di Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Surabaya, Jalan Raya By Pass Juanda Sidoarjo. Senin (06/05/2024)
Kepala Kanimsus Imigrasi TPI Surabaya Ramdhani berkomitmen untuk meningkatkan kualitas dan kapasitas pelayanan Keimigrasian kepada masyarakat, khususnya di wilayah Surabaya, Sidoarjo, dan Mojokerto.
“Komitmen kami adalah memberikan pelayanan Keimigrasian yang prima, profesional, dan akuntabel kepada masyarakat,” tutur Ramdhani, sebelumnya menjabat sebagai Kepala Divisi Keimigrasian Kanwil Bengkulu.
Salah satu wujud komitmen tersebut adalah dengan menghadirkan Unit Pelayanan Percepatan Paspor (UP3). UP3 merupakan layanan percepatan penerbitan E-Paspor sehari jadi.
“UP3 yang perdana sudah berjalan hari Sabtu (04/05) dan akan kami evaluasi pelaksanaanya sehingga bisa diadakan secara rutin pada hari Sabtu,” jelas Ramdhani.
Dalam kesempatan yang sama Ramdhani juga menjelaskan tentang fungsi Imigrasi yang tidak hanya melayani, tetapi juga menegakkan hukum Keimigrasian dan menjadi fasilitator pembangunan kesejahteraan masyarakat.
“Kami punya bidang Intelijen dan Penindakan Keimigrasian yang menjalankan fungsi penegakkan hukum, serta melakukan pengawasan dan penindakan terhadap pelanggaran Keimigrasian,” urai Ramdhani.
Dalam hal menjadi fasilitator pembangunan kesejahteraan masyarakat, menurut Ramdhani Imigrasi Surabaya bersinergi dengan berbagai stakeholder, seperti pemerintah daerah, pelaku usaha, dan komunitas masyarakat.
“Kehadiran Imigrasi harus diketahui seluas-luasnya oleh masyarakat, dan yang paling penting masyarakat harus bisa mengambil manfaat,” imbuh Ramdhani.
Untuk mewujudkannya, Imigrasi Surabaya ingin membangun relasi yang baik dengan media untuk menyebarkan informasi tentang layanan Keimigrasian kepada masyarakat.
Ramdhani menghimbau masyarakat agar memantau akun media sosial resmi Imigrasi Surabaya untuk mendapatkan informasi pelayanan Keimigrasian terbaru dan yang kredibel.
Dengan komitmen dan inovasi yang dilakukannya, Imigrasi Surabaya optimis dapat mempertahankan predikat Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) di tahun 2024 ini.
“Predikat WBBM ini merupakan bukti komitmen kami dalam memberikan pelayanan yang prima dan akuntabel kepada masyarakat,” pungkas Ramdhani. (M9)
Komentar