Polsek Sepatan Bagikan 245 Paket Sembako Untuk Warga Kurang Mampu

Detiknews.id.Tangerang – Kepolisian Polsek Sepatan membagikan 245 paket sembako untuk warga yang kurang mampu di desa yang berada di Kecamatan Sepatan. Hal tersebut dilakukan sebagai bentuk kepedulian Polri terhadap masyarakat ditengah wabah Virus Corona (Covid-19).

Kapolsek Sepatan, AKP I Gusti Moh Sugiarto mengatakan, bantuan diberikan sebagai bentuk kepedulian polri terhadap masyarakat ditengah-tengah pandemi Corona, agar masyarakat kurang mampu terbantu.

“Ini adalah program polisi peduli, atas perintah pak kapolres, bahwa kita harus bantu warga yang kurang mampu, didalam kegiatan Covid-19 ini,” ucap Gusti di Mapolsek Sepatan, Kabupaten Tangerang, Kamis (23/4/20).

Gusti berencana kegiatan sosial tersebut akan terus dilakukan sebagai bentuk kepeduliannya kepada masyarakat yang kurang mampu, seperti yang dilakukan dibeberapa desa yang berada di wilayah hukum Polsek Sepatan, dengan jumlah 245 paket sembako.

“Nanti kedepannya bantuan akan kita berikan tiap hari sabtu, sampai kemampuan kita akan terus diberikan, untuk warga yang layak nerima, seperti Desa Pondok Kelor, Sangiang, Kayu Bongkok dan Mekar Jaya,” jelasnya.

Sementara itu warga Mekar Jaya, Tariah sangat senang sekali adanya bantuan paket sembako dari Polsek Sepatan, yang akan dipergunakan dirinya untuk kebutuhan sehari-hari bersama keluarga, dan ia berharap bantuan untuk dirinya akan terus berjalan dari donatur.

“Terima kasih buat Pak Kapolsek Sepatan, sudah beri bantuan untuk saya, semoga bapak panjang umur, banyak rezeki, nanti berasnya dimasak buat makan saya sama anak dan cucu, kalau bisa adakan lagi bantuan,” tandasnya.

Kabiro Banten detiknews.id

(IGOR)

Komentar

Berita Terkait