Advokat Ferari Berkualitas Maju Sebagai Calon Legislatif, Ketua Umum DPP Teguh : Makmurkan Rakyat

Detiknews.id Surabaya – Federasi Advokat Republik Indonesia (Ferari) selain berhasil mencetak Advokat yang berkualitas, juga berhasil membuktikan piawai dalam berorganisasi. Ketua Umum DPP Ferari, Dr (Yuris) Dr (MP) H. Teguh Samudera SH. MH mendukung penuh kepada para Advokat lulusan Ferari yang mencalonkan diri sebagai Calon Legislatif atau Kepala Daerah.

Para Advokat Ferari yaitu, Advokat Dr. Turmudzi SH, MM sebagai Calon Legislatif dari Partai Golkar (mantan Pejabat Pemprov Jatim) dan Advokat Sasa Hutapea , S.H. Calon Legislatif dari Partai Perindo. Didampingi sahabatnya, juga sebagai Penasihat Hukum dari salah satunya, yaitu Advokat Mashuri SH, MH.

Ketua Umum DPP Ferari, Dr (Yuris) Dr (MP) H. Teguh Samudera SH. MH menuturkan, saya bangga dan mendukung apa yang menjadi cita-cita para rekan-rekan Advokat Ferari.

“Jika ingin menjadi calon legislatif atau wakil rakyat atau Kepala Daerah, saya  mendukung penuh dan tidak apa-apa. Karena menjadi wakil rakyat itu sangat indah dan bagus,” tuturnya.

Menurutnya, menjadi wakil rakyat yang amanah dan bisa menjadi manfaat bagi rakyat itu pahalanya luar biasa. Dengan membahagiakan, mensejahterakan, memakmurkan masyarakat, supaya masyarakat hidup makmur dan bahagia.

“Pesan saya, dekati dan raih hari rakyat. Supaya dicintai rakyat yang memilihnya. Semoga Allah meridhoi, sehingga segala apa yang menjadi keinginan bisa terwujud bagi rakyat pemilihnya,” terangnya. Kamis (31/08/2023)

Advokat Ferari Dr. Mashuri SH , MH menjelaskan, saya pribadi mendukung para rekan Advokat yang mencalonkan diri sebagai Calon Legislatif.

“Saya apresiasi para rekan-rekan Advokat Ferari dalam berpolitik. Politik itu sebagai penyambung lidah rakyat untuk menyampaikan aspirasinya. Rakyat membutuhkan Partai Politik yang bisa mensejahterakan rakyatnya,” jelasnya.

Lanjut Advokat Dr. Turmudzi SH, MM sebagai Calon Legislatif dari Partai Golkar, mengungkapkan, seorang Advokat harus tahu politik dan harus belajar berpolitik. Tidak jadi penonton saja tetapi juga menjadi pemain. Dengan profesionalismenya demi bangsa dan negara kedepannya,” ungkapnya.

Ditambahkan oleh Advokat Sasa Hutapea , S.H. Calon Legislatif dari Partai Perindo, menambahkan, Pemilu bukan yang terbaik untuk dipilih tetapi mencegah yang terburuk berkuasa, ” pungkasnya. (M9)

Komentar

Berita Terkait