Polda Jatim Gelar Apel Pasukan Operasi Zebra Semeru 2018

Detiknews.id – Kepolisian daerah Jawa Timur (Polda Jatim) dipimpin langsung oleh h Kapolda Jatim Irjen Pol Luki Hermawan SH Msi, menggelar apel pasukan dalam rangka operasi Zebra Semeru 2018.

Giat acara berada di Lapangan upacara Mapolda Jawa Timur,  hadir dalam kegiatan tersebut Para pejabat utama Polda Jawa Timur, Kepala Dishub Provinsi Jawa Timur Hatta Yasin, Satuan TNI dan Forkopimda Jatim. Selasa (30/10/2018)

Dalam sambutannya, Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Drs Luki Hermawan SH Msi  menjelaskan, gelar pasukan ini dilaksanakan dalam rangka mengawali pelaksanaan operasi zebra 2018 yang akan digelar selama 14 hari dari (30/10/2018) hingga (12/11/2018) di seluruh Polda.

“Kegiatan pelaksanaan operasi harus siap dan betul betul sudah matang, gelar pasukan ini untuk mengetahui sejauh mana kesiapan personil maupun sarana dan prasarana pendukung lainnya, sehingga kegiatan operasi dapat berjalan optimal dan lancar, ” jelasnya.

Baca Juga
Siber Polda Jatim Tangkap Pelaku Hoax Virus Corona

Masih dengan Kapolda, himbauan kepada anggota dilapangan, ini tahun politik pengamanan lebih ditingkatkan jelang Pilkada 2019, petugas dilapangan harus siaga dalam semua prioritas kemungkinan, ” tuturnya.

Foto : Dirlantas Polda Jatim (detiknewsid/m9)

Dirlantas Polda Jatim Kombes Pol Heri Wahono menambahkan, gelar pasukan dalam operasi Zebra kali ini Polda Jatim melibatkan sekitar kurang lebih sekitar 500 personil.

“Operasi Zebra ini untuk pengamanan  masyarakat, seperti yang dikatakan bapak Kapolda ini tahun politik, kondusifitas keamanan harus tetap terjaga. Dari hal terkecil misalnya ada konfoi yang tidak menggunakan helm kita razia ini berbahaya untuk keselamatan masyarakat sendiri,  ” pungkasnya.

Dan kita akan melakukan tindakan tegas terhadap pelanggaran yang  sangat membahayakan orang lain kita tidak akan pilih pilih, seperti ibu ibu yang  mengantar anak sekolah dengan anaknya berboncengan tiga. Kita diperintahkan untuk memberikan teguran, ” ungkap Dirlantas Polda Jatim Kombes Pol Heri Wahono. (M9)

Baca Juga
Antisipasi Bahaya Covid-19, Kapolda Jatim : Masyarakat Harus Sadar

Komentar

Berita Terkait