Detiknews.id Tulungagung – Hari Jumat (31/10/25) siang di Tulungagung diwarnai duka. Dua pengendara sepeda motor Vario tewas di lokasi kejadian setelah terlibat kecelakaan maut dengan Bus Harapan Jaya di Jalan Pahlawan, tepatnya di depan SPBU Rejoagung, Kedungwaru.
Kapolsek Kedungwaru AKP Karnoto membenarkan kejadian yang terjadi sekitar pukul 12.30 WIB tersebut.
“Dua korban meninggal dunia di lokasi, inisial FM dan ZM, keduanya perempuan pengendara Vario putih,” ujar AKP Karnoto.
Satu korban lain dari pengendara Supra X mengalami luka berat di kepala dan langsung dilarikan ke RSUD dr. Iskak Tulungagung.
Kecelakaan terjadi saat Bus Harapan Jaya AG 7762 US melaju kencang dari selatan dan mencoba menghindari motor di marka jalan dengan banting setir ke kanan. Tiba-tiba, dari arah berlawanan muncul bus lain yang mau masuk SPBU.
Sopir bus AG 7762 US panik dan rem mendadak. Akibat kecepatan tinggi, bus oleng dan berputar arah. Bagian belakang bus itulah yang menghantam keras dua sepeda motor naas tersebut.
Polisi dari Polsek Kedungwaru dan Unit Laka Lantas Polres Tulungagung telah melakukan olah TKP dan mengamankan barang bukti. Kasus ini dalam penyelidikan lebih lanjut untuk memeriksa saksi dan sopir bus yang terlibat.(D1)


Komentar